Serunya Bermain Golf di koolau

Serunya Bermain Golf di koolau Bermain golf akan seru ketika dimainkan di lapangan golf. Ini akan terasa lebih berbeda daripada hanya bermain dengan set lapangan mini yang ada di dalam ruangan. Ketika bermain dengan lapangan golf yang sesungguhnya, tantangan sebenarnya baru akan terasa. Mulai dari jarak hole, kontur dataran dan tantangan hingga bunker dan lain sebagainya yang ada di lapangan hingga juga hembusan angin akan menjadi tantangan seru. Ditambah lagi, kebanyakan lapangan golf didesain dengan baik tidak sekedar untuk memberikan keseruan dan tantangan dalam bermain tapi juga untuk menyegarkan mata dan pikiran dengan desain lapangan golf yang indah sehingga tidak saja ditemui hamparan rumput hijau tapi ada pohon dan fitur geografis lainnnya baik itu yang hadir secara alami atau pun yang dibuat secara khusus.

Dengan anda merasa sudah cukup puas dan merasa tak ada lagi tantangan, anda bisa mencoba mencari tahu lapangan golf seru lainnya yang bisa anda datangi. Bila anda memang mencari lapangan golf istimewa yang ada di dunia, anda bisa mencoba lapangan golf yang ada di koolau. Anda barangkali merasa asing ketika mendengar atau membaca nama tempat ini.

Nama tempatnya memang cukup asing bagi banyak orang. Namun, bisa dijamn bahwa ini adalah spot golf istimewa yang akan bisa anda temukan. Dari lokasinya, ini ada di negara bagian Hawaii. Kalau Hawaii, tentu anda sudah tidak asing sama sekali. Dari sekian banyak destinasi pariwisata di dunia, Hawaii adalah salah satu yang terbaik dan ini merupakan negara bagian dari Amerika Serikat. Koolau adalah salah satu lokasi yang bisa ditemukan di Kepulauan Hawaii. Hawaii ternyata tidak saja menarik untuk berlibur dengan suasana alam yang begitu khas dengan nuansa laut dan pantainya, tapi juga ada beberapa lapangan golf yang akan bisa ditemukan dengan cukup mudah. Beberapa lapangan golf ini memang menarik perhatian karena lapangan dibuat dan dibangun di atas hamparan pegunungan vulkanik. Lapangan itu serasa ada di atas lava yang sudah mengeras selama bertahun-tahun. Pastinya ini sudah tidak lagi berbahaya dan lapangan golf yang ada di koolau sudah begitu populer.

Ada beberapa daya tarik utama yang membuat anda harus mencoba bermain golf di koolau. Salah satunya tentu ada pada desain lapangan golf yang ada. Ada cukup banyak lapangan golf dan satu kesamaan yang bisa ditemukan adalah kontur lapangan yang menarik. Dengan situasi geografis yang merupakan area vulkanik, tidak ada lapangan golf yang benar-benar datar. BIla anda suka dengan tantangan, ini adalah pilihan tepat. Dari satu hole ke hole lainnya, akan bisa anda temukan bentuk tantangan yang berbeda dan beragam untuk membuat permainan lebih seru. Pemandangan yang ada pun sangatlah spesial. Beberapa lapangan golf berhadapan langsung dengan lautan yang tentu sangatlah indah. Ada juga lapangan yang diapit suatu perbukitan dan di sisi lainnya berbatasan dengan laut. Pemandangan ini tentu istimewa dan tidak mudah ditemukan di lokasi lainnya. Pastinya, kualitas dari lapangan golf yang ada sudah tidak perlu diragukan dan sudah tentu itu adalah kualitas yang sangat bagus dan bahkan sudah berstandard internasional.

Serunya Bermain Golf di koolau

Di koolau ini, tidak hanya ada satu lapangan golf. Ada cukup banyak lapangan golf untuk anda temukan. Salah satunya adalah Mauna Lani Resort North Course. Ini merupakan lapangan golf dengan total mempunyai 18 hole di area lapangan yang ada. Ini tidak bisa dianggap sebagai lapangan baru karena sudah ada dan beroperaasi sejak awal 1980an. Namun saat memasuki tahun 1990-an, lapangan ini dibagi menjadi dua bagian dan kemudian memberikan total hingga 36 hole. Ada dua jalan untuk mengakses dua bagian ini, yaitu jalan di sisi utara dan selatan. Dari dua bagian ini, bagian selatan lebih banyak dan lebih sering digunakan untuk bermain. Namun, ini tidak lantas membuat sisi utara itu tidak menarik. Masing-masing tetap mempunyai daya tarik tersendiri untuk urusan lapangan golf tersebut.

Lapangan kedua adalah Hualalai Golf Course. Lapangan ini sangatlah banyak disukai. Salah satu alasan utamanya adalah jarak yang dekat dan aksesnya yang mudah ke bandara. Bagi yang baru saja datang ke wilayah Hawaii dan langsung ke koolau, lapangan golf ini menjadi salah satu destinasi utama. Aksesnya yang mudah memang tak dapat dipungkiri menjadi daya tarik. Namun, itu tidak berarti bahwa hanya itu saja alasan yang membuat lapangan ini menjadi pilihan.

Terlepas dari hal itu, Hualalai Golf Course ini juga mempunyai dua area berbeda, yaitu area private dan area resort. Dari segi keseruan dan kualitasnya, ini tidak perlu diragukan. Lapangan golf ini sudah sering menjadi lokasi dari PGA Tour Championship. Ini adalah turnamen golf resmi dengan skala internasional. Pesertanya adalah pemain golf profesional dari berbagai negara. Tentu saja, ini membuktikan bahwa lapangan golf ini tidak saja bagus tapi istimewa dengan standard yang begitu tinggi. Lapangan golf ini juga mempunyai area istimewa karena berbatasan langsung dengan laut sehingga pemandangan yang ada sangatlah indah.

Ada pemandangan hamparan hijau dari rumput golf dan sisi lainnya menampakkan hamparan laut yang luas. Posisi di hole 17 adalah posisi terbaik untuk melihat area perairan yang terlihat jelas sambil anda mencoba melesatkan dan memasukkan bola di hole. Selain itu, ada pula Mauna Kea Beach Hotel and Golf Course yang menjadi salah satu lapangan golf tertua di sekitar koolau. Lapangan ini sudah dibangun sejak 1964 dan masih beroperasi sampai sekarang.

Mengenal Koolau, Salah Satu Lapangan Golf Tercantik di Dunia!

Mengenal Koolau, Salah Satu Lapangan Golf Tercantik di Dunia!Mungkin masih banyak yang merasa asing dengan tempat bernama Koolau. Sebenarnya di mana Koolau itu? Mengapa daerah yang satu ini digemari sekali bagi para penggemar golf?

Koolau adalah sebuah daerah yang terletak di Hawaii, Amerika Serikat. Sudah menjadi rahasia umuma bahwa Koolau mencari tempat dan menyuguhkan banyak sekali lapangan lapangan super cantik yang tentunya menjadi favorit oleh para penggemar olahraga golf. Hal tersebut dikarenakan daerah yang satu ini memang dipenuhi oleh pegunungan dan juga bukit-bukit hijau super luas.

Hal itu pula yang menjadikan banyak sekali orang ingin berkunjung ke Koolau. Karena banyaknya pegunungan yang berada di sekitar, udara yang diusung dari tempat ini pun tentunya juga sangat sejuk.

Koolau sendiri terletak di salah satu negara bagian Amerika Serikat ke-50 yang bernama Hawaii. Siapa yang tidak tahu Hawaii? Amerika Serikat berjuang sangat keras untuk meresmikan daerah yang satu ini sebagai negara bagiannya setelah bertahun-tahun perang dengan penduduk aslinya, yaitu suku Hawai’i yang adalah keturunan bangsa Polinesia.

Hawai pada akhirnya baru diresmikan pada tahun 1959, dan menjadi satu-satunya negara bagian Amerika Serikat yang letaknya terpisah dari benua Amerika. Dengan kota terbesarnya yang bernama Honolulu, negara yang satu ini menjadi Kampung asal dari Presiden Amerika Serikat ke-44, yaitu Barack Obama. Dari Hawaii pula, terdapat salah satu tokoh penemu olahraga selancar, yaitu Duke Kahanamoku.

Mengenal Koolau, Salah Satu Lapangan Golf Tercantik di Dunia!

Hawaii sendiri pada awalnya adalah sebuah kerajaan yang kepemimpinannya dimulai dari Raja Kamehameha I hingga Kamehameha IV, lantas diteruskan oleh Lunailo, lalu Kalakaua, dan terakhir adalah Liliuokalani. Hingga pada akhirnya Amerika Serikat menginvasi kerajaan ini pada tahun 1898 dengan bantuan misionaris Kristen sehingga terjadi peperangan dengan warga aslinya tadi. Sampai akhirnya Amerika Serikat berhasil membuat Hawaii menjadi salah satu negara bagiannya.

Pulau yang berada di Hawaii berjumlah 8, salah satunya adalah Koolau ini. Pulau yang sangat banyak diminati oleh banyak orang-orang dengan lapangan-lapangan super luasnya.

Koolau sendiri merupakan sebuah pulau vulkanik, yang juga menjadi pulau terkecil di antara 8 pulau lainnya di Hawaii. Terletak 10 km dari arah Barat Daya Pulau Maui. Ketinggiannya sendiri menjulang hingga pada. 450 m yang dinamakan Lua Makika. Menjadi yang terkecil, luas dari pulau Koolau adalah 117 kilometer persegi.

Sejarah dari pulau ini sendiri terkesan sangat unik. Mulai dari penamaannya. Nama pulau ini diambil dari sebuah Dewa kanaloa yang adalah mitologi penduduk asli Hawaii. Selain itu, pulau yang satu ini juga sempat dijadikan tempat uji coba bom dan juga pelatihan oleh para tentara Amerika Serikat pada saat perang dunia ke-2. Dan akhirnya semua aktivitas tersebut dihentikan secara total di tahun 1990.

Namun jauh sekali dari masa-masa itu, terdapat sejarah yang tertulis mengenai Pulau ini pada tahun sekitar 400 Masehi. Tahun ini adalah saat penduduk asli kepulauan Hawaii mulai berpindah atau bermigrasi ke pulau Koolau. Namun seperti yang sudah diceritakan di atas, pada tahun 1941, pemerintah Amerika Serikat mulai mendeklarasikan Pulau ini sebagai tempat uji coba bom dan juga pelatihan militer sehingga harus dikosongkan dari aktivitas sipil atau warga asli yang menempatinya.

Terasa tidak adil, pada akhirnya, komunitas setempat melakukan pendesakan pada presiden George Bush saat tahun 1990 untuk menggantikan semua aktivitas pemboman di Pulau ini. Namun begitu, ternyata masih terdapat beberapa bom aktif yang tertinggal sehingga sedikit berbahaya karena memiliki potensi untuk meledak dan membahayakan lingkungan serta manusia.

Karena hal tersebut, hasilnya pada tahun 2004 diadakannya proses pembersihan pulau untuk bom bom aktif ini. Dilakukan oleh angkatan laut Amerika Serikat, mereka mengklaim sudah berhasil membersihkan bom bom aktif setidaknya sebanyak 75%. Hal itulah yang membuat terdapat 25% wilayah yang tidak aman untuk ditempati atau juga dikunjungi karena adanya bom aktif yang belum dibersihkan.

Begitulah sejarah pulau Koolau ini tertulis. Banyak sekali yang terjadi di antara kesenjangan waktu tersebut, hingga pada akhirnya pulau yang satu ini memang menyuguhkan banyak sekali pegunungan dan juga bukit-bukit yang tentunya akan menyediakan lapangan-lapangan luas.

Seperti yang bisa diketahui sendiri, olahraga golf memang membutuhkan lapangan super luas untuk memudahkan kegiatan berolahraga golf ini. Dengan adanya lapangan yang luas, maka melakukan Golf bisa lebih leluasa lagi.

Hal inilah yang menjadikan banyak orang ingin berkunjung ke daerah yang satu ini demi melakukan golf. Karena banyaknya lapangan-lapangan luar serta udaranya yang tentunya sejuk karena dikelilingi oleh pegunungan pegunungan.

Meski begitu, Apabila Anda ingin berolahraga golf di pulau yang satu ini, tentunya harus memperhatikan beberapa tips tertentu. Misalnya saja, dengan menyiapkan beberapa dokumen penting untuk keperluan pemberangkatan ke luar negeri. Lalu, menyiapkan kebutuhan-kebutuhan seperti pakaian, obat-obatan, dan juga tentunya budget yang cukup untuk bertahan hidup selama berada di pulau yang satu ini. Anda juga bisa membeli peralatan golf di Koolau apabila tidak ingin ribet-ribet membawanya dari rumah. Namun, tentunya hal ini membutuhkan budget yang lebih besar lagi.

Lalu untuk para pemula yang masih belum terbiasa dengan olahraga Golf, sebaiknya berlatih dasar-dasarnya terlebih dahulu di rumah sebelum terbang ke pulau Koolau. Jadi saat sudah berada di sini, anda tidak merasa terlalu bingung karena setidaknya sudah menguasai beberapa skill atau pengaturan-pengaturan dasar yang harus dilakukan pada olahraga golf. Dengan memperhatikan semua aspek itu, maka anda bisa bersenang-senang bermain golf pada pulau Koolau!